Ansor Jombang Gelar Doa Bersama dan Halal Bihalal Sambut Harlah ke-91

Jombang, Sabtu 19 April 2025 – Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Jombang menggelar kegiatan doa bersama dan Halal bihalal dalam rangka menyambut puncak Hari Lahir (Harlah) ke-91 tahun GP Ansor. Acara berlangsung khidmat di Masjid Agung Baitul Mukminin, Alun-Alun Jombang.


Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua PC GP Ansor Kabupaten Jombang, Gus Taufiqi Fakaruddin Assilahi, S.M, bersama jajaran pengurus, Ketua Majelis Dzikir dan Shalawat Rijalul Ansor (MDS RA) Gus H. Muhammad Syarifuddin, M.Pd, serta para kader Ansor dan Banser se-Kabupaten Jombang.
Dalam sambutannya, Gus Fiqi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Harlah ke-91 GP Ansor yang dirangkai dengan Halal bihalal sebagai bentuk mempererat silaturahmi antar kader.


“Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memperingati Harlah ke-91 Gerakan Pemuda Ansor, sekaligus memperkuat tali silaturahmi antar sahabat Ansor-Banser se-Kabupaten Jombang,” ujar Gus Fiqi.
Sementara itu, Penasehat GP Ansor Kabupaten Jombang, KH. Rohmatul Akbar, dalam sambutannya turut menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dan apresiasi atas semangat kader Ansor dalam menjaga soliditas organisasi.
“Organisasi kita ini sungguh luar biasa. Tidak lekang oleh zaman. Dalam setiap dinamika bangsa, Ansor-Banser selalu hadir. Kita sebagai kader harus siap berubah dan adaptif terhadap tantangan zaman,” tuturnya.


KH Rohmatul Akbar juga mengingatkan pentingnya menjaga nilai-nilai ke-Ansoran, termasuk tradisi Halal bihalal yang menurutnya merupakan budaya asli Indonesia yang diinisiasi oleh KH. Abdul Wahab Hasbullah pada tahun 1948. KH Wahab merupakan salah satu pendiri Nahdlatul Ulama sekaligus pendiri GP Ansor.
“Halalbihalal merupakan gagasan KH Wahab sebagai cara untuk merajut silaturahmi di tengah konflik antar tokoh politik kala itu. Ini adalah contoh nyata bahwa kader Ansor selalu hadir untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” jelasnya.


Menutup sambutannya, Gus Fiqi menekankan pentingnya menjaga kekompakan dan satu komando dalam gerakan organisasi.
“Saya harapkan di usia ke-91 ini, kita tetap guyub, rukun, dan satu komando. Ini bukan sekadar jargon, tapi harus menjadi prinsip gerak kita agar program-program organisasi berjalan searah,” tegasnya.
Rangkaian kegiatan ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Gus Nabris, pengasuh Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas, Jombang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *